KOTA SORONG, 90detik.com – Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S.Sos., M.M., M.Tr.Opsla., menghadiri Resepsi Penyulutan Obor Tri Prasetya dalam rangka peringatan Hari Bhakti RRI Ke-79 tahun 2024 bertempat di Auditorium Keik Kok RRI Sorong, Jl. Jenderal Ahmad Yani, Kampung Baru, Distrik Sorong, Kota Sorong, Papua Barat Daya. Rabu (11/09/2024).
Pada perayaan Hari Radio Nasional dengan mengusung tema, “Inpirasi Kemerdekaan” yang di tandai dengan penyulutan obor Tri prasetya yang dilaksanakan serentak di RRI seluruh Nusantara. Hal ini merupakan salah satu pembangkit semangat juang RRI untuk terus berusaha memberikan informasi yang dapat di terima dan mengedukasi masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke.
Dalam sambutannya Kepala LPP RRI Kota Sorong Bapak James Awaeh menyampaikan bahwa pada saat ini RRI sudah 79 tahun memberikan yang terbaik untuk masyarakat. “Saya harap RRI kedepannya tidak hanya mengawal tetapi menjadi bagian dari proses dalam koridor sebagai lembaga penyiaran publik yang semakin baik dan akan selalu tetap mengudara di Bumi Pertiwi.
Pada kesempatan tersebut Komandan Pasmar 3 mengucapkan, selamat Hari Bhakti Radio RRI Ke-79 dan selalu menjadi radio inspirasi diseluruh indonesia serta selalu memberikan kontribusi yang baik dalam menyajikan berita yang aktual. (Tim/Red)